Langkat | Tajamnews.co.id —
Turnamen sepak bola memperebutkan Piala Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH resmi ditutup di Stabat, Sabtu (4/10/2025). Acara penutupan dilakukan oleh Staf Ahli Bupati Sutrisuanto, didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Langkat, Ngaturken, serta sejumlah camat dan pejabat daerah.
Kegiatan yang sempat vakum sejak 2019 ini akhirnya kembali digelar sebagai bentuk komitmen Pemkab Langkat dalam menghidupkan semangat olahraga dan menjaring talenta muda di tingkat pelajar SD dan SMP.
“Turnamen ini bukan sekadar kompetisi, tetapi wadah pembinaan. Kami ingin menemukan dan mengasah bakat-bakat sepak bola muda agar Langkat bisa melahirkan pemain berprestasi hingga tingkat nasional,” ujar Kabid Bina Keolahragaan Dispora Langkat, Sunardi.
Dalam turnamen tersebut, Kecamatan Binjai keluar sebagai juara satu tingkat SD, sementara Kecamatan Tanjung Pura berhasil menjuarai kategori tingkat SMP. Para pemenang menerima uang pembinaan, medali, sertifikat dan piala.
Daftar Juara:
* Tingkat SD:
Juara 1: Kecamatan Binjai
Juara 2: Kecamatan Hinai
Juara 3: Kecamatan Wampu
Juara 4: Kecamatan Tanjung Pura
* Tingkat SMP:
Juara 1: Kecamatan Tanjung Pura
Juara 2: Kecamatan Stabat
Juara 3: Kecamatan Kuala
Juara 4: Kecamatan Bahorok
Top Skor & Pemain Terbaik:
* SD:
Top skor — Ebi Garl Sinaga (Kecamatan Babalan, 9 gol);
Best Player — M. Yogi (Kecamatan Binjai)
* SMP: Top skor — Dian Permana (Kecamatan Kuala); Best Player — Faris Afansa (Kecamatan Tanjung Pura)
Sunardi berharap turnamen ini dapat menjadi agenda tahunan dan mendapat dukungan lintas sektor. “Dengan pembinaan berjenjang, kita optimistis Langkat bisa menelurkan pesepakbola andal yang bisa membawa nama daerah ke kancah nasional maupun internasional,” pungkasnya.
(Lentini Krisna Prananta Sembiring, SE)