Floating Image
Floating Image
Minggu, 27 April 2025

Kesultanan Langkat Nyatakan Dukungan Penuh untuk Program Sekolah Rakyat Kemensos


Oleh admintajam
13 April 2025
tentang Daerah
Kesultanan Langkat Nyatakan Dukungan Penuh untuk Program Sekolah Rakyat Kemensos - TajamNews

-

66 views



Langkat | tajamnews.co.id
Dukungan terhadap program Sekolah Rakyat yang digagas Kementerian Sosial (Kemensos) terus mengalir. Kali ini, dukungan datang dari Kesultanan Langkat, yang menyatakan komitmennya mendukung penuh inisiatif pendidikan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu tersebut.

Tengku Pangeran Langkat, Tengku Ariefanda Azis, mewakili masyarakat adat Melayu di Pantai Timur Sumatera Utara, menyatakan kesiapan penuh untuk terlibat aktif dalam mendukung penyelenggaraan program. Ia menilai Sekolah Rakyat merupakan langkah konkret dalam upaya memutus rantai kemiskinan dan membangun generasi muda sebagai agen perubahan.

“Program ini adalah bentuk kepedulian negara terhadap masa depan anak bangsa, khususnya mereka yang kurang mampu. Kami, warga adat Melayu, siap mendukung penuh, bahkan jika dilibatkan secara langsung,” ujar Ariefanda, Sabtu (12/4/2025).

Ariefanda menekankan bahwa peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) menjadi fondasi utama dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045. “Sektor pendidikan adalah kunci utama mencetak SDM unggul. Apa yang dilakukan Presiden Prabowo melalui program Sekolah Rakyat ini harus kita dukung bersama,” tambahnya.

Dalam rangka memberikan dukungan langsung, Ariefanda bersama Menteri Sosial, Saifullah Yusuf, telah melakukan kunjungan ke lokasi Sekolah Rakyat di Kampus V UINSU, Kota Tebing Tinggi. Kunjungan ini menjadi bentuk nyata sinergi antara tokoh adat dan pemerintah.

Ia juga mengapresiasi Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution, yang dinilai aktif mengawal pelaksanaan program tersebut di tingkat daerah. “Kami akan menjadikan ini fokus bersama masyarakat Melayu. Pendidikan adalah warisan terbaik bagi anak-anak kita,” tutupnya.

(Rosdiana Br Purba)

Penulis

admintajam

Berita Lainnya dari Daerah