Floating Image
Floating Image
Minggu, 18 Mei 2025

Mahasiswa PPG Universitas Katolik Santo Thomas Medan Kembangkan Kepemimpinan dalam Projek Kepemimpinan Tahap 2 LPTK


Oleh admintajam
13 Mei 2025
tentang Pendidikan
Mahasiswa PPG Universitas Katolik Santo Thomas Medan Kembangkan Kepemimpinan dalam Projek Kepemimpinan Tahap 2 LPTK - TajamNews

-

57 views



Medan | tajamnews.co.id
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Katolik Santo Thomas Medan kembali menyelenggarakan "Projek Kepemimpinan Mahasiswa PPG Tahap 2 LPTK", yang berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2025 di Aula Magna Perpustakaan Lantai 3 Unika Santo Thomas. Acara ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) dengan penuh antusias.

Dekan FKIP, Sr. Regina Sipayung, M.Pd, dalam sambutannya menekankan pentingnya kepemimpinan bagi calon pendidik agar mereka dapat menjadi guru yang tidak hanya kompeten dalam mengajar, tetapi juga mampu menjadi teladan dan pemimpin bagi peserta didik.

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan kepemimpinan yang esensial dalam dunia pendidikan. Melalui berbagai sesi, mahasiswa mendapatkan wawasan mendalam tentang bagaimana menjadi pemimpin yang visioner, adaptif, dan inspiratif di lingkungan sekolah maupun masyarakat.

Antusiasme peserta terlihat jelas sepanjang kegiatan. Mereka aktif berdiskusi dan mengikuti setiap sesi yang dirancang untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan mereka. Dengan adanya program ini, diharapkan mahasiswa PPG Unika Santo Thomas semakin siap untuk menghadapi tantangan di dunia pendidikan dan menjadi agen perubahan di sekolah tempat mereka mengabdi.

Acara ini menjadi salah satu bentuk komitmen Universitas Katolik Santo Thomas dalam mencetak pendidik yang unggul, berkarakter, dan memiliki jiwa kuat kepemimpinan.

(Lentini Krisna Prananta Sembiring, SE)

Penulis

admintajam

Berita Lainnya dari Pendidikan